RECIPE : NILA PESMOL NUSANTARA BY SOUS CHEF SUBAGIO JOHANES

Resep sederhana ikan

Nila Pesmol Nusantara

by Sous Chef Subagio Johanes 

Bulan Ramadhan gini pasti pengen makan makanan yg enak juga sehat kan waktu buka puasa ? Boleh nih dicobain resep ala chef yg gampang banget dibikin di rumah. Karena memang dibuat simple biar ngga menghabiskan tenaga selagi puasa dan menunya pun tetep sehat. Selamat mencoba yaaah .. 

Bahan :

Bahan utama :
#Ikan nila 150 gr

# Bumbu kuning / Saus Pesmol :
- Bawang merah 100 gr
- Bawang putih 50 gr
- Kemiri 50 gr
- Kunyit 80 gr
( Blender smua bahan hingga halus dan tumis)

#Bahan tambahan;
- Daun jeruk 10 gr
- Sereh 20 gr
- Jahe 20 gr
- Laos 10 gr
- Tomat 10 gr
- Gula 10 gr
- Garam 5 gr
- Merica 3 gr
- Bawang merah 20 gr

Cara memasak :
- Haluskan atau blender bumbu kuning lalu tumis bumbu hingga matang.
- Kemudian masukan bahan tambahan lainnya ke dalam bumbu dan tumis hingga matang.
- Tambahkan air dan beri bumbu penyedap sesuai selera.
- Selagi menyiapkan bumbu / saus pesmol, goreng ikan nila dengan tepung tipis hingga matang.
- Setelah ikan ditiriskan, siram saus pesmol di atas nila dan taburkan bawang goreng. Hidangan nila pun siap disajikan 

Nikmati hidangan selagi hangat bersama keluarga yaaah 

🍚 Sajian lezat untuk 3 orang



About Chef Subagio Johanes :















He is now working in Golden Tulip Holland Resort Batu ***** as a Sous Chef, he's got a proven experience in 5* hotel and restaurants.

Any inquiry? No worries, he's such a nice and kind person to talk to ..
Find him here
Instagram : chef.johanes
Linked In  : Chef Johanes
YouTube   : Selamat Pagi Indonesia


Thank you for reading, hopefully you'll find something helpful, 

xo

Rifka 



•feature image by unsplash


0 comments